Rabu, 23 November 2016

ILMU EKONOMI



UJIAN AKHIR SEMESTER (UAS)
PENGANTAR EKONOMI

Nama               : Andini Nursyarifah
                                    Kelas               : I B
                                    Fakultas           : Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi
                                    Program Studi  : Manajmen Dakwah
                                    Semester          : 1 (Satu)

1.      Menurut saya, ilmu ekonomi adalah ilmu yang mempelajari tentang prilaku seseorang dan masyarakat tentang bagaimana memilih untuk menggunakan sumber-sumber terbatas dengan atau tanpa uang menggunakan alternatif terbaik untuk menghasilkan barang dan jasa sebagai pemenuhan kebutuhan manusia yang umumnya tidak terbatas. Barang dan jasa yang dihasilakan lalu disalurkan untuk kebutuan masa kini dan masa yang akan datang kepada berbagai individu atau sekelompok masyarakat.
Elemen ekonomi mikro terfokus bagaimana cara mempelajari bagian-bagian terkecil dari keseluruhan kegiatan perekonomian, dimana bagian terkecil disini adalah perseorangan. Analisis mikro meliputi prilaku antara produsen dan konsumen (pembeli) secara individu dalam pasar.
Elemen ekonomi makro secara spesisik mempelajari mekanisme kerja perekonomian seagai suatu keseluruhan yang terkait dengan penggunaan faktor produksi yang tersedia secara maksimal agar kemakmuran masyarakat dapat berada ditingkatan yang lebih tinggi.

2.      Eksternalitas adalah biaya yang harus ditanggung atau manfaat tidak langsung yang diberikan dari suatu pihak akibat aktivitas ekonomi. Eksternalitas sering disinggung ketika muncul dampak negatif dari suatu aktivitas ekonomi.
·        Contoh eksternalitas yang negative yaitu pencemaran udara yang mengganggu kesehatan dan lingkungan dan semua itu harus ditanggung oleh masyarakat sendiri.
·        Contoh eksternalitas yang positif yaitu individu yang alergi terhadap imunisasi diuntungkan oleh masyarakat yang telah diimunisasi karena penyebaran penyakit tidak sampai ke individu tersebut. Kredit karbon adalah salah satu mekanisme pembayaran atau mengambil keuntungan dari faktor eksternalitas.
Jika eksternalitas telah jelas terlihat, maka pelaku aktivitas ekonomi dapat diberikan pilihan atau diwajibkan untuk membayar dampak tersebut atau mengklaim keuntungan yang telah diberikannya melalui undang-undang yang berlaku. Atau pelaku aktivitas ekonomi dapat mengubah produk atau metode produksinya untuk meminimalisir dampak negatif eksternal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar